Dukung Market Outlook 2024, DCFX Raih Penghargaan dari JFX

DCFX · 22 Jan 11.1K Dilihat

Pada Sabtu, 13 Januari 2023, DCFX menerima undangan istimewa dari Jakarta Futures Exchange (JFX) untuk menghadiri acara Market Outlook 2024. Acara ini bertemakan "Navigate the Year of Wood Dragon with Confidence" dan merupakan bagian dari rangkaian perayaan ulang tahun ke-25 JFX. Dalam menyambut tahun baru Imlek yang akan segera tiba dengan tema fengshui, acara ini menjadi sorotan utama.

Fengshui, sebuah ilmu kuno dari Cina, dipilih sebagai tema utama acara ini. Ilmu ini awalnya digunakan untuk mengatur segala sesuatu yang berkaitan dengan pengaturan spasial, struktur, tempat, dan orientasi agar berada dalam harmoni dengan aliran energi, menciptakan keselarasan dengan kekuatan rohani di suatu tempat, dan menjadikan kehidupan lebih harmonis.

Acara Market Outlook 2024 tidak hanya memberikan pengetahuan mengenai fengshui melalui paparan materi dari seorang pakar fengshui ternama, yaitu Master Chin Chyn dari Malaysia. Atraksi barongsai turut meramaikan acara, menciptakan suasana yang penuh semangat menyambut tahun Naga Kayu. Selain itu, peserta juga mendapatkan doa (blessing) sebagai bagian dari acara, menambahkan nuansa spiritual dalam menyongsong tahun baru.

Salah satu momen puncak yang dinantikan adalah pemberian plakat apresiasi dari JFX kepada DCFX sebagai salah satu sponsor utama dalam acara Market Outlook 2024. Penghargaan ini menunjukkan apresiasi JFX terhadap dukungan yang diberikan oleh DCFX dalam mensukseskan acara yang bertujuan memberikan wawasan dan perspektif pasar ke depan.

Dengan tema yang unik dan penuh makna, acara ini memberikan pandangan mendalam tentang persiapan menghadapi tahun baru Imlek, terutama dalam aspek keuangan dan investasi. DCFX dan JFX berhasil menciptakan atmosfer yang positif dan memotivasi, memberikan peserta keyakinan untuk menavigasi tantangan dan peluang yang mungkin muncul di tahun Naga Kayu.

Menyarankan