SNB Awali Rate Cut, USD/CHF Meroket

Inbizia · 22 Mar 19.1K Dilihat

Swiss National Bank (SNB) memutuskan untuk memangkas suku bunga sebesar 25 basis poin dari 1.75% menjadi 1.50% dalam rapat kebijakan periode Maret. Dengan demikian, SNB menjadi bank sentral G10 pertama yang memulai siklus pelonggaran moneter pada tahun ini.

Keputusan tersebut diambil karena upaya untuk meredakan inflasi selama 2.5 tahun terakhir sudah terbukti efektif. Inflasi Swiss telah turun sampai ke bawah 2% selama beberapa bulan sehingga SNB menganggapnya berada di rentang yang sama dengan stabilitas harga.

Kabar tersebut sukses menggemparkan pasar karena mayoritas investor memperkirakan SNB baru akan memangkas suku bunga pada Juni, nyaris bersamaan dengan waktu perkiraan rate cut The Fed, ECB, dan BoE.

Tidak sampai di situ saja, SNB bahkan memproyeksikan inflasi Swiss akan terus berada di bawah 2% selama beberapa tahun ke depan. Dengan kata lain, SNB mungkin akan melanjutkan kebijakan penurunan suku bunga dalam bulan-bulan yang akan datang.

Keputusan SNB kali ini membuat para pelaku pasar memperhitungkan kemungkinan bank-bank sentral utama lain juga akan memotong suku bunga lebih awal dari perkiraan.

Neil Wilson, kepala analis pasar dari Finalto mengatakan:

Dominic Bunning dari HSBC sama sekali tidak memperkirakan SNB akan menurunkan suku bunga bulan ini. Ahli strategi tersebut memperkirakan rate cut SNB akan memicu pelemahan lanjutan Franc Swiss (CHF) yang telah berkinerja buruk tahun ini.

Selama perdagangan hari ini (21/Maret), pasangan mata uang USD/CHF meningkat tajam hingga 1.25% dari 0.8850 ke 0.8980. Angka tersebut menjadi rekor tertinggi yang pernah dicapai sejak November tahun lalu.

CHF juga melemah lebih dari 1% terhadap Euro dan Pound sterling—mata uang tetangganya. EUR/CHF melesat dari 0.9660 ke 0.9780 dan GBP/CHF melonjak dari 1.1310 ke 1.1450.

Instrumen Perdagangan yang Terpengaruh

* Penafian Risiko: Konten di atas hanya mewakili pandangan penulis. Ini tidak mewakili pandangan atau posisi DCFX dan tidak berarti bahwa DCFX setuju dengan pernyataan atau deskripsinya, juga bukan merupakan saran investasi. Untuk semua tindakan yang diambil oleh pengunjung berdasarkan informasi yang diberikan oleh DCFX, DCFX tidak menanggung segala bentuk kewajiban kecuali jika secara tegas dijanjikan secara tertulis.

Menyarankan