Investasi Bodong Smart Avatar Timbulkan Kerugian Ratusan Miliar

DCFX · 21 Mar 2023 18.7K Dilihat


Kasus investasi bodong robot trading kembali merebak. Sigit Susetyo Raharjo, Kepala Bagian Humas Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, dilaporkan ke pihak berwajib atas dugaan penipuan robot trading Smart Avatar.

Sigit dilaporkan ke Polres Situbondo pada Senin (20/3/2023) oleh Nur Arinda, warga Desa Awar-awar, Kecamatan Asembagus, Kabupaten Situbondo, dengan dugaan bahwa Sigit adalah agen dari bisnis investasi tersebut.

Sebelumnya Nur Arinda telah lama mengenal Sigit, namun sekarang keduanya mengalami perselisihan hukum dengan kerugian hingga ratusan juta rupiah. Menurut laporan, Nur Arinda melakukan dua kali transfer, pertama Rp 159 juta dan yang kedua sebesar Rp 78 juta.

Nur Arinda mengatakan terlapor kerap kali mengatakan bahwa bisnis investasi itu tidak akan merugi, karena Smart Avatar adalah bisnis yang aman dan memiliki legalitas dari pemerintah Nur menambahkan bahwa terlapor juga mengatakan bahwa modalnya dapat diambil kapan saja dan dananya tidak dikunci atau ditahan.

Namun ternyata dana yang sudah diinvestasikan untuk Smart Avatar dengan jumlah Rp 237 juta tidak dapat ditarik sampai sekarang. Akhirnya Nur Arinda membuat laporan polisi nomor LPM/86/III/2023/SPKT/POLRES SITUBONDO pada tanggal 20 Maret 2023.

Zaenuri Ghozali, kuasa hukum pelapor, mengatakan pihaknya sudah berulang kali ulang melakukan upaya damai dengan terlapor, namun terlapor tidak pernah mau memberi ganti rugi atas kerugian yang diderita korban. Zaenuri menambahkan bahwa jumlah korban mencapai tiga orang dengan jumlah kerugian ratusan juta rupiah.

Menurut Zaenuri, terlapor sebagai agen Smart Avatar memperoleh komisi hingga 10 persen bila berhasil mengajak orang untuk turut serta dalam investasi itu.

Mengenai robot trading, dalam dunia forex adalah sebutan untuk sistem perdagangan algoritmik. Secara umum, robot trading akan menjalankan transaksi secara otomatis, dengan memanfaatkan sinyal pergerakan pasar untuk menentukan apakah melakukan tindakan beli atau jual pada titik waktu tertentu. Trader harus selalu waspada akan investasi bodong yang menggunakan robot trading.

Pilihlah Broker yang yang sudah terjamin resmi legalitas, DCFX adalah pilihan tepat teman trading Anda dengan fitur yang lengkap, aman, terpercaya dan teregulasi resmi Bappebti. Selalu waspada dan kenali jenis-jenis terkait investasi bodong melalui aplikasi DCFX #TheSuperApp. Download aplikasinya sekarang!

Instrumen Perdagangan yang Terpengaruh

* Penafian Risiko: Konten di atas hanya mewakili pandangan penulis. Ini tidak mewakili pandangan atau posisi DCFX dan tidak berarti bahwa DCFX setuju dengan pernyataan atau deskripsinya, juga bukan merupakan saran investasi. Untuk semua tindakan yang diambil oleh pengunjung berdasarkan informasi yang diberikan oleh DCFX, DCFX tidak menanggung segala bentuk kewajiban kecuali jika secara tegas dijanjikan secara tertulis.

Menyarankan

Sejak 2017, OJK Ungkap Kerugian Investasi Bodong Capai Rp139,6 Triliun!

Ocky Satria · 2 hari 6.3K Dilihat

Modus Penipu Kuras Rekening, Duit Rp 195 Triliun Lenyap Setahun

CNBC Indonesia · 08 Mar 16.5K Dilihat

Waspada Investasi Bodong! Ini Ciri-ciri Broker Forex Penipu

Ocky Satria · 06 Mar 6.2K Dilihat

Buron 10 Tahun, Penipu Investasi Bodong ‘Trading Forex’ Akhirnya Ditangkap

Ocky Satria · 26 Feb 5.4K Dilihat

Berantas Investasi Bodong, BAPPEBTI Blokir 1.855 Situs Sepanjang 2023

Ocky Satria · 07 Feb 15.6K Dilihat

Gaya Penipuan Baru 2024, Duit Rp 402 M Hilang Seketika

CNBC Indonesia · 07 Feb 5.8K Dilihat

Korban Indra Kenz Keluhkan Pembagian Aset Tidak Merata

Ocky Satria · 20 Des 2023 8.2K Dilihat

Kisah Ferdy Hasan, Pernah Rugi Puluhan Miliar & Nyaris Gila

CNBC Indonesia · 15 Des 2023 17.8K Dilihat

Hati-Hati! Modus Penipuan Baru Ini Lagi Marak Kuras Rekening

CNBC Indonesia · 05 Des 2023 9.7K Dilihat