Metatrader Kembali ke AppStore dengan MQL5 Channels

DCFX ยท 07 Mar 2023 57.6K Dilihat


Lima bulan setelah Apple menghapus dua aplikasi platform perdagangan MetaTrader, MetaQuotes sebagai induk Metatrader tidak tinggal diam dan kini meluncurkan aplikasi baru di App Store, dengan nama MQL5 Channels. Aplikasi itu merupakan aplikasi pesan/ messaging dengan fitur berita keuangan dan tip analitik untuk para trader. Aplikasi ini juga tersedia di Google Play untuk pengguna Android.

Seperti diberitakan beberapa waktu lalu, aplikasi itu memiliki fitur analisis fundamental dan teknis menggunakan channel MQL5, yang menyediakan platform komunikasi yang aman sehingga para trader di seluruh dunia dapat bertukar pengalaman dan berkolaborasi untuk menemukan solusi yang optimal.

Aplikasi ini dibangun untuk pengguna MetaTrader 4 dan MetaTrader 5 dan dengan sejumlah fungsi pendukung komunitas finansial, termasuk chat untuk solusi secara kolaboratif, melalui gambar, video, dan dokumen, bahkan dengan koneksi Internet yang kurang optimal. 

Larangan MetaTrader oleh Apple
Aplikasi messaging ini muncul sekitar lima bulan setelah Apple melarang dua aplikasi perdagangan Metaquotes yang populer, MetaTrader 4 dan MetaTrader 5, dari App Store. Raksasa teknologi itu tidak menyebutkan alasan tertentu di balik langkah tersebut, namun diperkirakan karena banyak fraud yang melisensikan aplikasi MetaTrader dengan target para trader.

Pesaing
cTrader, dikembangkan oleh Spotware Systems, merupakan pesaing terdekat dari MetaTrader, diikuti oleh Match-Trader, Leverate, dan X Open Hub. Semuanya adalah platform trading pihak ketiga yang dapat dilisensikan oleh broker.

Larangan oleh Apple merupakan pukulan besar bagi MetaTrader, karena membatasi unduhan dan pembaruan di masa mendatang untuk pengguna aplikasi yang ada. Sebagai jawabannya, MetaQuotes meluncurkan terminal web MetaTrader 5 baru, sehingga para trader dapat sepenuhnya mengelola akun trading mereka menggunakan perangkat seluler lewat terminal web MT5 yang baru.

Download segera aplikasi DCFX #TheSuperApp agar tidak ketinggalan informasi menarik lainnya seputar dunia trading atau investasi lainnya, dan jangan lupa untuk selalu membagikan konten ini ke sesama trader lainnya. Semoga bermanfaat!

Instrumen Perdagangan yang Terpengaruh

* Penafian Risiko: Konten di atas hanya mewakili pandangan penulis. Ini tidak mewakili pandangan atau posisi DCFX dan tidak berarti bahwa DCFX setuju dengan pernyataan atau deskripsinya, juga bukan merupakan saran investasi. Untuk semua tindakan yang diambil oleh pengunjung berdasarkan informasi yang diberikan oleh DCFX, DCFX tidak menanggung segala bentuk kewajiban kecuali jika secara tegas dijanjikan secara tertulis.

Menyarankan